Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2022

Pengkajian Visual Branding Deddy Corbuzier Dalam Thumbnail Konten Podcast Di Platform Youtube

Gambar 1.  Channel youtube Deddy Corbuzier yang memperlihatkan thumbnailnya  (Sumber : tangkapan layar koleksi pribadi) Pendahuluan 1.1   Semiotika De Saussure Semiotika dikenal luas sebagai ilmu yang mempelajari tentang tanda-tanda yang digagas pertama kali oleh ahli Bahasa Ferdinand De Saussure, semiotika juga dikenal sebagai ilmu yang membicarakan tentang hubungan tanda-tanda dengan macam-macam aspek diluar dari tanda-tanda. Semiotika itu sendiri terdiri dari Penanda dan Petanda, Penanda dan Petanda juga menjadi konsep dari semiotika itu sendiri. Penanda berarti Citra Bunyi, dan Petanda adalah pemahaman. Untuk memahami sebuah tanda butuh kesepakatan Bersama dari dua komponen pembentuk tanda. 1.2   Visual Branding Visual Branding adalah sebuah tindakan yang dilakukan oleh invidu atau kelompok yang dimaksudkan untuk membentuk citra dari sebuah produk atau invidu dimata khalayak, selain itu visual branding ini juga ditujukan untuk meningkatan omzet atau pendapatan dan juga